House fly/ Lalat rumah (Jenis Lalat besar) Jenis penyusup sesekali > Serangga terbang Bentuk Morfologi Panjang badan berkisar 6 -8 mm, ...

Lalat Rumah

Lalat Rumah

Lalat Rumah

8 10 99

House fly/ Lalat rumah (Jenis Lalat besar)

Jenis penyusup sesekali > Serangga terbang

Bentuk Morfologi

Panjang badan berkisar 6 -8 mm, memiliki badan berwarna hitam keabu-abuan, dan ada empat garis hitam di bagian belakang dada depan. Betina memiliki mata majemuk yang lebih lebar dibandingkan dengan jantan. Lalat rumah memiliki 2 tanda kotak kuning di perutnya.

Lingkungan berkembang biak

Tempat sampah, Tempat pembuangan sampah, dan kotoran hewan di perternakan dan kandang unggas, dll.

Ekologi

Lalat dewasa memiliki umur berkisar 1 bulan, selama masa hidupnya lalat rumah dapat menaruh sekitar 50-150 telur. Periode telur berkisar 0.5-1 hari, periode larva berkisar 7 hari, sedangkan periode pupa berlangsung selama 4 hari.

Karakteristik
  • Dibandingkan dengan cahaya, lalat rumah lebih tertarik dengan bau busuk seperti trimetilamina (bau amis) dan bau produk susu dan makanan yang difermentasi.
  • Mereka cenderung berada dalam jarak sekitar 100-500m dari sumbernya. Namun, ketika habitat mereka meningkat, jarak tempuh mereka juga bisa semakin jauh, hingga 1 hingga 5 km.
  • Selain bakteri E. coli o -157, lalat rumah juga merupakan vektor dari bakteri keracunan makanan seperti Salmonella, dan berbagai patogen lainnya.
Tindakan Penanganan
  • Letakan sampah di sekitar fasilitas dalam wadah plastik yang tertutup rapat. Jangan biarkan lebih dari seminggu. Membersihkan tempat penyimpanan sampah juga penting.
  • Repellent untuk lalat yang mengandung essential oil tanaman yang tidak disukai lalat ditempatkan, akan menyulitkan lalat untuk mendekati area sekitarnya.
  • Jangan biarkan jendela dan pintu terbuka, periksa kondisi kipas ventilasi dan lubang pembuangan udara, dan pasang pintu kasa dan jaring anti serangga jika perlu
  • Di restoran dan fasilitas produksi yang memerlukan lingkungan yang bersih, pintu ganda dan tirai anti serangga dapat dipasang untuk mencegah lalat berpindah di antara area dalam ruangan.